Text
Hubungan Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kesehatan Gigi dan Mulut Anak Usia 1-12 Tahun
Latar belakang : Pola asuh orang tua adalah cara mereka berkomunikasi, mengawasi, dan mendukung anak mereka. Cara orang tua berperilaku terhadap anak dapat memengaruhi pola asuh mereka dan berdampak langsung kepada anak. World Health Organization (WHO) menunjukkan bahwa 60 hingga 90% anak di seluruh dunia mengalami karies gigi. Orang tua, terutama ibu, kurang memperhatikannya karena mereka percaya bahwa gigi anak akan digantikan dengan gigi tetap.
Tujuan : Mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua terhadap Kesehatan gigi dan mulut anak usia 1-12 tahun.
Metode : Jenis penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional. Teknik pengambilang sampel dengan total sampling sebanyak 42 sampel yang telah diperoleh di sekolah al-azhar komunitas kidzone BSD City Serpong. Pengukuran menggunakan PSDQ (Parenting Style and Dimensional Questionnaire) short version. Pemeriksaan intraoral menggunakan Decay Extraction Filled-Teeth (DEF-T). Data dianalisis secara deskriptif dan uji rank spearman untuk melihat hubungan antara pola asuh orang tua dan Kesehatan gigi mulut anak.
Hasil : Kategori def-t diperoleh nilai rata-rata adalah 2,4415. Standar deviasi sebesar 2,101 mengindikasikan adanya variasi yang besar dalam kondisi kesehatan gigi dan mulut. Authoritative (100%).
Kesimpulan : Perilaku orang tua tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap kesehatan gigi dan mulut anak di sekolah al-azhar komunitas kidzone BSD City Serpong.
Kata Kunci : Pola Asuh, Kesehatan Gigi dan Mulut
| SFKG001937 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain