CD & TEXT
Pengaruh Perendaman Infusa Daun Kemangi (Ocimum Sanctum Linnea) Terhadap Kekasaran Permukaan Plat Resin Akrilik Heat Cured
Latar belakang : Populasi penuaan di dunia menjadi tantangan bagi dokter gigi dalam memberikan perawatan mulut bagi kelompok lansia terutama bagi pengguna gigi tiruan. Resin akrilik heat cured saat ini merupakan material yang umum digunakan sebagai bahan basis gigi tiruan. Daun kemangi (Ocimum sanctum Linnea) banyak dimanfaatkan masyarakat dan memiliki kandungan asam. Daun kemangi terbukti bisa menjadi bahan pembersih gigi tiruan akan tetapi dapat membuat pengikisan pada plat resin akrilik.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari perendaman infusa daun kemangi terhadap kekasaran permukaan plat resin akrilik heat cured.
Metode : Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimental laboratorik dengan desain menggunakan Pre-test and Post-test Group Design. Dalam penelitian ini terdapat 4 kelompok kerja dengan masing-masing kelompok terdiri dari 6 sampel per perlakuan untuk diperiksa, sehingga total sampel yang akan digunakan adalah sebanyak 24 sampel. Lalu, sebelum dan setelah perendaman dilakukan pengukuran kekasaran permukaan pada sampel. Kemudian dilakukan analisis data menggunakan uji normalitas Shapiro-Wilk, uji homogenitas Levene Test, dan uji statistik Paired T-Test.
Hasil : Terdapat perbedaan yang signifikan pada plat resin akrilik sebelum dan setelah dilakukan perendaman didalam infusa daun kemangi.
Kesimpulan : Terdapat pengaruh pada perendaman infusa daun kemangi terhadap kekasaran permukaan plat resin akrilik heat cured.
Kata Kunci : Ocimium sanctum Linnea, Resin Akrilik, Kekasaran Permukaan
| SFKG001897 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain