CD & TEXT
Analisis Potensi Daun Sirih dan Cetylpyridinium chloride (CPC) Terhadap Penurunan Jumlah Bakteri Dalam Rongga Mulut
Kesehatan mulut yang buruk salah satunya dapat disebabkan karena pertumbuhan bakteri patogen. Obat kumur merupakan larutan atau cairan yang direkomendasikan untuk menyingkirkan bakteri patogen, menghilangkan halitosis, mempunyai efek terapi, menghilangkan infeksi dan mencegah karies gigi. Daun sirih (Piper Betle L.) dan Cetylpyridinium chloride (CPC) keduanya memiliki daya hambat antibakteri yang dapat menurunkan jumlah bakteri. Perbedaan konsentrasi dan komposisi pada daun sirih dan CPC dapat memengaruhi efektivitas dalam menghambat pertumbuhan bakteri dalam rongga mulut. Tujuan : Untuk menganalisis lebih lanjut mengenai potensi daun sirih (Piper Betle L.) dan Cetylpyridinium chloride (CPC) terhadap penurunan jumlah bakteri dalam rongga mulut. Metode: Menganalisis 5 jurnal dari Google Scholar, Research Gate, NCBI, dan Pubmed. Penelitian yang dianalisis adalah potensi daun sirih dan CPC terhadap penurunan jumlah bakteri rongga mulut. Kesimpulan: Ulasan ini mengungkapkan bahwa daun sirih (Piper Betle L.) dan Cetylpyridinium chloride (CPC) memiliki tingkat efektivitas yang sama sebagai antibakteri terhadap penurunan jumlah bakteri dalam rongga mulut.
Kata Kunci : Daun Sirih, CPC, Bakteri Rongga Mulut
SFKG001697 | 611 (183) Ros a | My Library (Rak No. 1) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain