CD & TEXT
Penggunaan Pembersih Sodium Hipoklorit Terhadap Kekasaran Basis Resin Akrilik Polimerisasi Panas
Keadaan kehilangan gigi sangat berdampak terhadap penurunan kualitas hidup seseorang dan juga mengganggu kelangsungan hidup mereka. Untuk mengembalikan fungsi dan estetis akibat kehilangan gigi dibutuhkan gigi tiruan. Salah satu jenis bahan basis gigi tiruan adalah resin akrilik polimerisasi panas. Basis gigi tiruan porus dapat menjadi tempat akumulasi sisa-sisa makanan dan mikroorganisme. Sodium hipoklorit adalah salah satu desinfektan yang paling banyak digunakan dan agen pembersih yang efektif namun dapat mempengaruhi tingkat kekasaran basis gigi tiruan jika digunakan dengan konsentrasi tinggi dan waktu perendaman yang lama. Tujuan: Untuk melakukan studi pustaka integratif dengan bukti ilmiah yang berkaitan dengan penggunaan sodium hipoklorit terhadap kekasaran resin akrilik polimerisasi panas. Metode: menganalisis 7 jurnal dari Google Scholar, Science Direct, Pubmed. Penelitian yang di analisis adalah pembersih sodium hipoklorit terhadap tingkat kekasaran permukaan resin akrilik polimerisasi panas. Kesimpulan: Ulasan ini mengungkapkan bahwa dengan menggunakan sodium hipoklorit sebagai pembersih resin akrilik polimerisasi panas dapat meningkatkan kekasaran karena lama nya waktu perendaman dan sodium hipoklorit menyebabkan perubahan pada permukaan dengan oksidasi senyawa organik seperti resin akrilik.
Kata kunci : Kekasaran permukaan, sodium hipoklorit, resin
akrilik polimerisasi panas, denture cleanser
SFKG000936 | 617.69 Pra p | My Library (Rak No. 7) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain