CD & TEXT
Rasa Takut Anak Pada Alat Perlindungan Diri Level 3 Dokter Gigi
Adanya pandemi COVID-19 memengaruhi kegiatan
perawatan gigi di klinik. Dokter gigi memerlukan perlindungan berupa Alat
Perlindungan Diri (APD) untuk melindungi diirnya dari droplet dan aerosol yang
merupakan media transmisi virus. Namun, hingga saat ini belum diketahui rasa
takut anak pada APD Level 3 yang dikenakan dokter gigi. Tujuan: Penelitian ini
dilakukan untuk menjelaskan rasa takut yang dimiliki anak ketika melihat dokter
gigi yang memakai APD Level 3. Metode: Penelitian ini menggunakan desain
(cross-sectional study) dengan pengambilan sampel menggunakan purposive
sampling. Data diambil dengan menggunakan kuesioner online berupa Google
Form kepada anak laki-laki atau perempuan usia 6-7 tahun. Hasil: Mayoritas
responden anak laki-laki (52,8%) dan anak perempuan (47,2%) dengan usia 7
tahun (65,1%). Kesimpulan: Sebanyak 63,2% anak menjawab takut pada APD
Level 3 dokter gigi.
Kata Kunci : COVID-19, APD, Takut Dokter Gigi, Cemas Dokter Gigi
SFKG000762 | 617.64 Sar r | My Library (Rak No.7) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain