CD & TEXT
Kekasaran Permukaan Resin Komposit Bulk Fill Setelah Prosedur Finishing dan Polishing
Resin komposit bulk fill diperkenalkan untuk mengatasi kekurangan dari resin
komposit konvensional karena dapat ditumpat dan disinar pada kavitas dengan kedalaman
hingga 4 mm. Untuk mendapatkan restorasi yang halus, serta bentuk dan tampilan restorasi yang
menyerupai gigi asli, perlu dilakukan prosedur finishing dan polishing. Kekasaran permukaan
merupakan faktor penting yang mempengaruhi tampilan klinis hasil akhir restorasi. Tujuan:
Untuk melakukan studi pustaka integrative dengan bukti ilmiah yang berkaitan dengan nilai
kekasaran permukaan resin komposit bulk fill setelah prosedur finishing dan polishing. Metode:
Menganalisis tiga puluh sembilan (39) jurnal dan buku teks dari database Google Scholar,
Science Direct, dan PubMed yang diterbitkan dari tahun 2010 – 2020. Laporan penelitian yang
dianalisis adalah penelitian yang berkaitan dengan nilai kekasaran permukaan resin komposit
bulk fill setelah prosedur finishing dan polishing, dengan rata-rata sistem pemolesan yang dipakai
adalah sistem pemolesan multi-step. Kesimpulan: Ulasan ini mengungkapkan bahwa terdapat
perbedaan nilai kekasaran permukaan resin komposit bulk fill sebelum dan sesudah dilakukan
prosedur finishing dan polishing, serta sistem pemolesan multi-step menghasilkan permukaan
resin komposit bulk fill yang paling halus.
Kata Kunci : Kekasaran Permukaan, Resin Komposit Bulk Fill, Finishing dan
Polishing
SFKG000709 | 617.63 Sya k | My Library (Rak No. 3) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain