CD & TEXT
Dampak Irene's Donuts Terhadap Perilaku Orang Tua Dalam Penurunan Risiko Terjadinya Karies Gigi Pada Anak
Salah satu panduan dan informasi untuk mengetahui faktor risiko
dan pencegahan terjadinya karies gigi dini pada anak dengan menggunkaan tools
Caries Risk Assessment yaitu Caries Risk Assessment Irene’s Donuts. Irene‘s
Donuts adalah program interaktif dalam bentuk program komputer atau versi
manual dengan mengisi faktor-faktor risiko terkait perilaku anak, kondisi kesehatan
gigi anak, kondisi atau lingkungan ibu dan anak, pengetahuan, sikap dan perilaku
ibu. Program Irene’s Donuts akan menampilkan gambaran besarnya risiko anak
untuk mengalami karies gigi dan dapat mengarahkan kepada orang tua untuk
mendidik anaknya melakukan kebiasaan pemeliharaan kesehatan gigi sejak dini
yang dapat mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut dikemudian hari.Tujuan:
untuk menjelaskan pengaplikasian Irene’s Donuts terhadap perilaku orang tua
dalam penurunan risiko terjadinya karies gigi pada anak.Metode: Penelusuran
jurnal penelitian dan deskriptif dalam kurun waktu 10 tahun terakhir (2010-2020)
dari database, Google Scholar, EBSCO, Google Books, Medline (PubMed),
Cochrane Library dan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.Kesimpulan:
Irene’s Donuts efektif dalam perubahan perilaku orangtua dalam penurunan
terjadinya risiko karies gigi pada anak.
Kata Kunci : Irene’s Donuts, Perilaku, Karies Gigi Anak
SFKG000635 | 614 Rez d | My Library (Rak No. 2) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain